Jumat, 16 Juni 2023

Koneksi Aplikasi Lazarus Free Pascal Dengan Mikrotik RouterOS

Hallo semua, udah beberapa bulan gak posting nih karena kesibukan yang tidak bisa diprediksi. hehe

Pada postingan ini saya akan berbagi sedikit trik cara menghubungkan aplikasi yang dibangun menggunakan bahasa Free Pascal atau Lazarus IDE dengan Mikrotik alias RouterOS. Sebelumnya sudah ada yang membuat unit serupa yang dapat digunakan untuk keperluan koneksi ke Mikrotik melalui Pascal. Namun demikian, saya merasa unit tersebut masih belum cukup familiar untuk pemula. Apalagi panduan penggunaan masih minim di internet. cek di sini

Tauhidslab

Kemudian saya membuat sebuah unit yang lebih sederhana dan user friendly untuk berkomunikasi dengan RouterOS melalui aplikasi Free Pascal alias Lazarus. Namun masih dependency dengan unit yang saya sebutkan pada paragraf sebelumnya. Singkatnya adalah unit yang saya buat merupakan implementasi dari unit tersebut. 

Lantas apa yang beda? menurut saya ada 2 yaitu lebih user friendly dan sederhana. hehe. Silahkan dibuktikan sendiri. Unit serta panduan penggunaanya sudah saya tulis di github silahkan cek mikrotik api free pascal

Jumat, 24 Februari 2023

Membuat File PDF Dari String HTML di Cordova Android

Portable Document Format (*.PDF) seringkali menjadi pilihan dalam menyajikan informasi dalam bentuk file, apalagi untuk informasi yang dibutuhkan secara rutin seperti laporan harian, mingguan atau bulanan. Selain karena format yang sederhana karena hampir semua platform menyediakan aplikasi pendukung untuk membuka file ini, file PDF dinilai lebih aman dari virus.


Kali ini saya ingin berbagi plugin cordova yang saya buat untuk mengkonversi HTML menjadi PDF. Plugin ini merupakan implementasi dari Library Java yaitu Itext HTML2PDF sehingga plugin ini hanya tersedia untuk android. 

Sebenarnya, ada banyak plugin cordova yang dapat digunakan untuk membuat file PDF. Bahkan telah mendukung lintas platform. Namun demikian, saya sengaja membuat plugin ini dengan tujuan sebagai pembelajaran bagi saya pribadi untuk mengetahui langkah-langkah mengkonversi HTML menjadi PDF melalui aplikasi android yang dibuat menggunakan Cordova. 

Plugin ini menyedian dua buah opsi untuk mengkonversi HTML menjadi PDF yaitu String dan File. Pada proses pengujian yang saya lakukan opsi konversi String HTML menjadi PDF berjalan normal di Android 12. Namun demikian, untuk opsi File HTML terjadi masalah permission file. 

Plugin ini telah saya publikasikan di repository online github dan npmjs. Untuk panduan penggunaannya silahkan buka file readme. Semoga bermanfaat. 

Plugin HTTP Request Untuk Cordova Android

HTTP Request adalah metode yang digunakan untuk bertukar data atau informasi antar perangkat komputer yang saling terhubung dalam sebuah jaringan baik jaringan lokal bahkan internet. Pertukaran data atau informasi dilakukan melalui Hypertext Transfer Protokol alias HTTP.

Umumnya, teknologi HTTP digunakan oleh aplikasi berbasis Website namun saat ini banyak digunakan untuk kebutuhan lain seperti membangun aplikasi RESTful atau API. Pertukaran data melalui metode ini dianggap lebih aman dan lebih mudah diterapkan. Bahkan untuk perangkat cerdas yang telah mendukung pertukaran data melalui HTTP seperti Android. Berikut adalah ilustrasi pertukaran data melalui HTTP Request


Baru-baru ini, pada saat postingan ini ditulis saya baru saja merampungkan sebuah plugin cordova untuk android yang dapat digunakan untuk melakukan pertukaran data melalui HTTP Request. Plugin ini dapat dimanfaatkan untuk mengambil data dari server melalui Get, mengirim data melalui Post, mengupload file ke server bahkan mendownload file dari server. Namun demikian, plugin ini terbatas hanya untuk android. 

Plugin tersebut dikhususkan untuk kebutuhan sederhana, setidaknya untuk memahami bagaimana melakukan pertukaran data dari server ke perangkat android. Nama pluginnya adalah cordova plugin simple http request. Informasi lebih lanjut tentang plugin ini telah saya publikasikan di repositori online github dan npmjs. Adapun cara penggunaan dapat dibaca pada file readme. Semoga bermanfaat. 


Selasa, 07 Februari 2023

Cara Mengakses Database MySQL Langsung Dari Aplikasi Android Cordova

Oke, pada postingan ini saya mau sharing sedikit pengalaman dan alat bantu yang saya buat untuk menjembatani aplikasi android yang dibangun menggunakan cordova agar dapat terhubung secara langsung dengan database MySQL (dalam kasus ini MariaDB menggunakan xampp). 

Sebenarnya cara paling ideal untuk menghubungkan database ke aplikasi android adalah dengan membangun sebuah jembatan melalui Application Programming Interface (API). Biasanya cara ini menggunakan layanan HTTP Request. Namun demikian, saya tidak akan membahasnya disini. 

Untuk alasan keamanan data dalam pengembangan aplikasi yang lebih serius, menghubungkan database secara langsung dengan aplikasi android sebaiknya dihindari karena informasi database seperti user dan password tersimpan di sisi client (dalam .apk android) yang dapat di decompile oleh oknum yang tidak bertanggung jawab. Saya memposting cara ini hanya sebagai pembelajaran saja. tidak lebih! Berikut adalah contoh screenshot hasil pengujian di perangkat android milik saya. 

plugin cordova untuk menghubungkan aplikasi android dengan database mysql secara langsung


Pada saat postingan ini ditulis, sejauh penelusuran saya di Internet, saya tidak menemukan plugin untuk menghubungkan database mysql secara langsung ke aplikasi android sehingga saya membuatnya sendiri. Nama pluginnya adalah cordova plugin mysql direct android dan sudah saya publikasikan di repository online github dan npmjs. Cara penggunaannya sangat mudah, anda dapat membacanya di file readme atau melihat contoh penggunaannya di folder example. Akhir kata semoga plugin ini bermanfaat untuk mereka yang membutuhkan. 

Minggu, 05 Februari 2023

Plugin Cordova Untuk Membuat QRCode dan Simpan Jadi Gambar di Android

Hallo guys, 

Pada saat postingan ini ditulis saya memang lagi seneng-senengnya belajar Apache Cordova dan pada postingan kali ini saya mau sharing sebuah plugin cordova buatan saya sendiri. Plugin ini dapat dimanfaatkan untuk membuat qr code dan menyimpannya menjadi gambar melalui antarmuka aplikasi android yang dibangun menggunakan cordova. 

oke, sebelum lanjut disclaimer dulu biar gak salah paham. hehe
Pada dasarnya saya tidak menulis plugin ini dari awal tapi memanfaatkan library yang sudah ada. Library tersebut adalah jquery-qrcode dan html2canvas. Selanjutnya library tersebut digabung dan disederhanakan sehingga memungkinkan untuk membuat qrcode dengan lebih mudah melalui antarmuka aplikasi android. Berikut contoh screenshotnya. 

membuat qr code di dalam tag div html di android cordova simpan qr code jadi gambar di android cordova

Plugin ini sudah saya publikasikan di Internet dan anda dapat mendapatkannya melalui repository online Github atau NpmJs. Adapun cara penggunaanya silahkan baca readme atau lihat contohnya di folder example. Akhir kata, semoga bermanfaat. :)

Selasa, 31 Januari 2023

Plugin Cordova Mikrotik API Untuk Android

Hallo permirsa.. 

di Postingan ini saya mau sharing sebuah plugin cordova buatan saya sendiri. 

Jadi ceritanya saat postingan ini ditulis saya lagi senang-senangnya ngoprek apache cordova. Buat saya apache cordova itu keren banget. bisa digunakan untuk membuat aplikasi lintas platform secara hybrid. dan saya tertarik untuk mendalaminya dan fokus untuk keperluan membuat aplikasi Android.

setelah sedikit mempelajari dan memahaminya, saya punya ide untuk membuat aplikasi mikrotik berbasis android. Tapi sayangnya, sejauh penelusuran saya di internet belum ada yang mempublish plugin untuk berkomunikasi dengan routeros melalui cordova. Alhasil, untuk menjawab persoalan ini setidaknya ada 2 opsi yang harus dipilih, yaitu :

1. menggunakan module nodejs, sudah banyak yang mengembangkan package nodejs untuk mikrotik. cara ini sangat mungkin dilakukan karena masih menggunakan javascript, tapi kekurangannya size aplikasi akan membengkak karena nodemodule yang ukurannya cukup besar akan dibungkus dalam file apk yang kita buat. Hasil ujicoba yang saya lakukan ukuran file apk yang awalnya 2 mb menjadi 52 mb. 

2. membuat plugin sendiri. cara ini memang yang paling ideal bila dibandingkan dengan cara pertama tapi memerlukan effort yang lebih. apalagi untuk orang yang baru belajar cordova. tapi saya penasaran lalu mencobanya dan hasilnya akan saya bagikan di postingan ini. :) 

Oke, biar gak panjang lebar, nama pluginnya adalah cordova plugin mikrotik api android dan bisa diperoleh melalui github atau melalui npmjs. Sederhananya, plugin ini berfungsi menjembatani antara aplikasi android yang dikembangkan dengan cordova untuk berkomunikasi dengan perangkat router mikrotik. Untuk panduan silahkan baca readme atau lihat di folder example untuk contoh penggunaannya. 

Perlu diketahui bahwa saya tidak menulis Plugin ini secara keseluruhan tapi memanfaatkan library Mikrotik Java API yang ditulis oleh GideonLeGrange yang kemudian saya sesuaikan agar bisa digunakan di cordova.   

Berikut screenshot hasil ujicoba yang saya lakukan di perangkat android. akhir kata semoga plugin ini bermanfaat buat mereka yang membutuhkan. :) 

Menampilkan Interface List Mikrotik Menggunakan CordovaTampilkan Aplikasi Mikrotik Android menggunakan CordovaMenambahkan Pengguna Mikrotik Menggunakan Cordova